Kamis, 10 Mei 2012

Review: K-Pallette Eyeliner, 1 day tattoo


Sumber foto K-palette Singapore Facebook page
 

Aku sudah sering mendengar tentang kehebatan K-Palette dari berbagai beauty blog, katanya sebum proof, waterproof dan smudgeproof. Bulan lalu aku akhirnya membeli ini. Agak sedikit bingung karena ada beberapa macam, ada yang kotaknya pink, ada yang merah, ada yang biru. Ada juga yang mirip-mirip, tapi beda harga, padahal satu toko. Untung aku dapatnya yang merah, kata temenku itu yang bagus ^^

Menurut web K-Palette Singapore, K-Palette telah menjual eyelinernya sebanyak 1 milyar dan penjualannya selalu menjadi 3 tertinggi di Jepang. 

Mereka mengklaim bahwa produk ini bisa bertahan di udara lembab, waterproof, cepat kering dan bisa bertahan sepanjang hari. Brushnya diklaim tidak akan membuat cairan eyelinernya menetes dan memberikan garis alami. Bahkan pemula bisa menggunakannya dengan mudah. Eyeliner ini juga tidak menyebabkan iritasi mata karena adanya kandungan sage, camomile dan pantenol. Walaupun produk ini waterproof, eyeliner ini mudah dibersihkan dengan pembersih. Apakah semuanya benar? Mari kita buktikan ^^

Sebelum itu aku akan menuliskan bahan-bahan yang terkandung di dalamnya. Water (73%), Acrylates/Ethylhexy Acrylate Copolymer (8,7%), Butylana Glycol (6,7%), Carbon Black (5,0%), Alcohol (1,6%), Beheneth-30 (1,4%), Ammonium Stynena/Methylstynena/Acrylate Copolymer (1,1%), Acrylates/Octylacrylamide Copolymer (0,7%), Thethanolamine (0,3%), Phenoxyethanol (0,7%), Methylparaben (0,3%), Polyglyceryl-3 Disiloxane Dimethicone (0,2%), Aminomethyl Propand (0,1%) Propylparaben (0,1%), Disoduim Edita (0,1%) Sumber: K-palette Singapore 




Aku suka packaging luarnya ^^



Brush-nya tipis dan lembut


Garis sebelah kiri hanya sekali ulas, sedangkan yang sebelahnya aku mengaplikasikan beberapa kali ^^. Untuk hasil natural, cukup sekali ulas saja ^^. 


Setelah diaplikasikan langsung kugosok keras beberapa kali. Yang tebal agak sedikit terkelupas, tapi masih bertahan. Kita tidak mungkin menggosok keras kelopak mata, jadi tidak masalah


Kusiram dengan air mengalir. Semuanya masih tetap di tempatnya ^^


Sayang setelah kugosok pelan, warnanya memudar >.<


Aku akan mencoba dengan cleansing water yang biasa kupakai


Tidak ada residu tersisa ^^

Kesimpulan:
  • Hampir semua keunggulan yang tertulis di web mereka benar. Aku juga sudah mencobanya selama kurang lebih 5 jam dan masih tetap oke (keadaan selama 5 jam adalah di dalam mall pada siang hari)
  • Yang paling aku suka dari eyeliner ini adalah sekali ulas sudah kelihatan, memang tidak hitam sekali tapi cukup untuk hasil natural. 
  • Mudah diaplikasikan walaupun baru mencoba dan sangat mudah dibersihkan, bahkan aku hanya memakai cleansing water saja sudah bisa hilang. 
  • Tidak membuat jadi mata panda
  • Eyeliner ini juga tidak membekas di kulit.

4 komentar:

  1. coba foto pas pake di mata donk, aku pengen tau *penasaran*

    eh belinya dimana? ol shop ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. ada sih, tapi aku makenya cuman segaris, jadi ga gt keliatan hehe, aku beli di sasa.com ^^

      Hapus
  2. baguus yaa kpalete kyknya sm ma dolly wink bagusnya. pernah bc review nya stella.
    ini brush nya tipis ya, lbh tipis dr majolica kyknya.
    kmrn aku beli liner shiseido majolica, soalnya blum pernah nyobain ni merk, penasaran xD hehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, aku suka banget hehe. Kalo dolly wink kayaknya lebih pekat lg warnanya heheh. ayo beli cc hihihih

      Hapus